Pasien wanita usia 20 tahun dengan klitoris kemerahan bengkak, nyeri, dan keputihan berwarna kuning kehijauan - Diskusi Dokter

general_alomedika

Alo dokter, izin bertanya. Ada ps wanita usia 20s tahun, dgn klitoris kemerahan bengkak, nyeri, dan keputihan berwarna kuning kehijauan. Sebelumnya ada riw...

Diskusi Dokter

  • Kembali ke komunitas
  • Pasien wanita usia 20 tahun dengan klitoris kemerahan bengkak, nyeri, dan keputihan berwarna kuning kehijauan

    Dibalas 18 April 2022, 08:44
    Anonymous
    Anonymous
    Dokter Umum

    Alo dokter, izin bertanya. Ada ps wanita usia 20s tahun, dgn klitoris kemerahan bengkak, nyeri, dan keputihan berwarna kuning kehijauan. Sebelumnya ada riw hub seksual.

    Kira2 penyebabnya apa ya dokter, dan saran tatalaksananya? Terima kasih

18 April 2022, 08:44
dr. Gabriela
dr. Gabriela
Dokter Umum

ALO Dok, ijin ikut berdiskusi ya, untuk radang pada clitoris sendiri masih bisa dipikirkan bahwa ini adalah suatu vulvitis ya Dok. Namun perlu digali lebih lanjut lagi, apakah ada temuan lesi kulit lain pada area clitoris dan area lainnya, lalu apakah ada penggunaan produk atau pemakaian celana dalam yang bahannya mencetuskan alergi, riwayat hubungan seksual, dan riwayat penyakit partner seksual bila ada. 

Karena pasien ini mengeluhkan ada riwayat keputihan, disarankan dilakukan pemeriksaan skrining penyakit menular seksual. Duh tubuh tersebut diperiksakan agar kita mengetahui apakah ada agen penyebab seperti bakteri atau jamur. Lalu tatalaksananya sendiri harus disesuaikan dengan hasil pemeriksaan. 

https://www.alomedika.com/tindakan-medis/obstetric-dan-ginekologi/pemeriksaan-duh-vagina

https://www.alomedika.com/tindakan-medis/genitourinaria/pemeriksaan-swab-vagina/indikasi

Demikian, Dok kiranya dapat membantu. CMIIW.